PERAN BUDAYA DALAM EKONOMI
)*Ali
Ahsan
Peran budaya dalam
ekonomi sangatlah penting, dalam makalah karangan “Ronald Inglehart” yang
berjudul BUDAYA DAN DEMOKRASI, semakin majunya perekonomian sebuah negara maka
budaya pada negara tersebut akan bergeser pula. Namun, negara yang PDB (Produk
Domestik Bruto) tinggi hal ini menurutnya karena pengaruh dari peninggalan atau
sejarah negara tersebut. Sedikit banyak hal ini memang ada benarnya, aku
berfikir Indonesia pada masa-masa ini adalah fase membangun sistem ekonominya
kembali. Peran Budaya Indonesia yang saling tolong menolong dan gotong royong
khususnya di pedesaan cocok dengan sistem Koperasi.
Pada diskusi dengan
Iqbal, Koperasi sebenarnya sangatlah cocok dalam ekonomi Indonesia. Akan tetapi
pertanyaanya, mengapa ekonomi berfaham koperasi di Indonesia kurang diminati,
yang ada malah sistem ekonomi koperasi menjadi mata kuliah wajib di seluruh
perguruan tinggi di Malaysia, begitupun dengan negaranya yang secara
terang-terangan menganut sisitem ekonomi koperasi yang sejatinya di ciptakan
oleh Bung Hatta. Bagaimana?
Dalam era zaman
Majaahit dan Sriwijaya, Nusantara ini sangatlah maju karena dalam era tersebut
fokus dengan pembangunan Maritimnya. Memang hal ini sekali lagi memang benar,
Indonesia yang notabenya adalah negara maritim namun yang terjadi dalam sistem
penguatan ekonominya lebih mengutamakan pembangunan pertanian. Ya, aku memang
tidak menyalahkan hal ini. Namun memang negara ini cenderung membuat kita bodoh
dalam sejarah. Penjajah dan Pemimpin kita yang memang dengan sengaja menjauhkan
kita untuk sengaja melupakan sejarah dari generasi-generasi muda berbuntut
dengan dibuktikanya arah gerak negara ini yang bingung entah mau kemana.
Pembangunan yang
balance antara maritim dan pertanian akan membuat negara ini menjadi
bermartabat di bidang Sosial, Politik maupun Ekonomi bukan! Hal ini akan
menyambung dengan apa yang kutulis di awal tentang peran Budaya Dalam Pembangunan
Ekonomi. Sejarah Majapahit dan Sriwijaya memberi pelajaran penting kepada kita
bahwa pentingnya pembangunan Maritim.
Semoga pemikiranku ini
dapat berbuah dengan tindakan nyata yang dapat membuat maju negaraku. Aminn
Sekian beberapa pendapat
dari saya semoga bermanfaat, jangan lupa untuk mempraktekanya agar pemahaman
yang sudah ada makin lama makin padat dan bulat, agar tercapailah suatu
gambaran diri yang konsisten.
Jika ada yang kurang tepat mari kita
diskusikan, bukan hanya mencari kesalahan hanya untuk eksistensi diri semata.
Salam hangat dari saya, Budayakan Membaca
dan Menulis.
#Go AHead
Indonesia
#Cintai Indonesia
Dengan Kreatif
#Yang Penting
Bagiku Adalah Dialoq
Behind
The Gun: @aliahsanID
No comments:
Post a Comment