Thursday, September 5, 2019

Benny Wenda Terlibat Rusuh di Papua


Benny Wenda Terlibat Rusuh di Papua, Wiranto: Masuk ke Indonesia, Kita Tangkap

Jakarta - Pemerintah memastikan tak akan tinggal diam terkait dugaan keterlibatan tokoh separatis Papua benny Wenda dalam memicu kerusuhan di Papua. Dia mengatakan pemerintah akan melakukan berbagai langkah agar bisa menangkap Benny.

Papua Itu Kita

"Ini kan bagian dari satu kondisi nyata yang kita hadapi. Tidak hanya Indonesia, negara-negara lain juga ada pihak-pihak tertentu yang suka ngerecokin. dan karena mereka bukan warga negara Indonesia dan juga sudah ada perlindungan suaka dari negara lain. Prosesnya kan nggak sesederhana itu. Kalau masuk ke Indonesia ya saya tangkap, kita tangkap. Tapi tentunya ini butuh suatu kegiatan diplomasi ya, ada hukum-hukum internasional yang kita lakukan. Tapi kita tidak diam ya," kata Menko Polhukam Wiranto saat menjawab pertanyaan wartawan tentang bisa tidaknya Benny dihukum dalam konferensi pers di Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (4/9/2019).

Dia mengatakan pemerintah juga melakukan sejumlah antisipasi terkait provokasi yang dilakukan Benny dan jaringannya. Dia mengatakan pemerintah akan memberikan pertahanan yang kuat agar masyarakat tak terpengaruh provokasi Benny dan jaringannya soal Papua.

"Seperti yang saya bilang kemarin, kegiatannya kan provokasi, provokasi, provokasi. Pada saat di dalam negeri sini kita teguh untuk menyampaikan realita yang ada. Provokasinya nggak mempan, kan begitu. Namun tentunya kita harus bersama-sama memberikan barier, memberikan pertahanan yang kuat agar tidak terpengaruh provokasi itu," ujarnya.

Sumber berita detik
Ditulis ulang oleh Ali Ahsan Al Haris

No comments:

Post a Comment