Thursday, April 27, 2023

Apakah Sekolah Masih Penting di Era Media Sosial?


Studio Podcast
di Rumah Maiyah Al-Manhal Malang

Nemu tulisan ini saat bongkar arsip tahun 2022. Jika tak salah ingat, tulisan ini berangkat dari hasil menonton video Mas Sabrang dan Mas Patub di youtube Letto, saya lupa judulnya.

Apakah sekolah masih penting di era media sosial? Pertanyaan ini sering kali muncul di benak saya, terutama saat teknologi semakin canggih dan media sosial semakin marak digunakan. Meski kita sadari internet cukup banyak dengan sampah informasi. Setidaknya dengan adanya internet menjadi shortcut dalam media belajar. Dalam video itu, Mas Sabrang dengan tegas menyatakan bahwa sekolah masih sangat penting di era media sosial.

Wednesday, April 26, 2023

Sering Ketemu Untuk Ngopi, Tapi Setiap Ngopi Tidak Pernah Bertemu


Ali Ahsan Al Haris/2023

Diksi di atas saya dengar dari seorang rekan yang puluhan tahun membaktikan hidupnya menemani orang-orang yang gelisah hatinya, terluka jiwa dan terpinggirkan hidupnya.

Ya sudah seperti pada umumnya lah ya, ajakan ngopi itu bukan sekedar minum kopi saja. Ada semacam muatan atau obrolan yang dibahas seraya menenggak si emas hitam. Meski seringkali tema obrolannya tidak jelas atau cenderung dinamis, ngopi menjadi pilihan yang bagiku sangat arif dimana kita senantiasa mengedepankan budaya musyawarah.

Alhamdulillah momen bodoan kemarin saya sempat bertandang ke rumahnya untuk silaturahmi. Dengan sisa tenaga, obrolan kami di tengah malam yang sunyi itu mendapatkan point-point penting meski lagi-lagi tidak ada kesimpulannya. Haha

Kembali ke Malang

 

Stasiun Wonokromo Surabaya

Naik kereta api menjadi pilihan pertama pulang ke Malang selain naik Bus karena lebih murah, aman, bersih dan jarak dari stasiun ke rumah hanya 10 menit saja. Berbeda saat naik bus. Sekarang, tarif ekonomi sudah Rp. 20.000 dan jika rekan-rekan naik Patas, cukup merogoh kocek sebesar Rp. 40.000, Surabaya - Malang cukup dibabat maksimal 1,5 jam saja.

Kali ini saya naik kereta api Tumapel kelas ekonomi dengan tarif Rp. 10.000 per orang dari Stasiun Wonokromo ke Stasiun Malang Kota Baru. Kereta berangkat pukul 21:00 dan sampai di Malang pukul 23:30 WIB. Jika turun di Stasiun Kota Lama, cukup nambah Rp. 2.000 per orang. Namun, tiket sudah ludes mulai dari sebelum lebaran.

Tuesday, April 25, 2023

Mencintai Panasnya Cuaca Surabaya

Rumah Kebersamaan Surabaya

Entah sekarang sedang musim kemarau atau tidak, suhu di beberapa wilayah di Indonesia diklaim mencapai 36-37 derajat celcius. Kenaikan suhu ini saya rasa sangat terasa untuk banyak orang, terutama bagi mereka yang tinggal di wilayah pegunungan yang di momen idul Fitri ini bodoan ke daerah pesisir. Efeknya, keluarga saya dan beberapa rekan memiliki masalah kesehatan seperti dehidrasi, mual, pusing, bahkan demam gara-gara cuaca yang akhir-akhir ini sangat panas.

Setelah istri saya terserang demam dan linu di persendian. Salah satu cara agar badan saya senantiasa sehat adalah dengan mengkonsumsi air mineral yang cukup banyak. Ia menjadi minuman yang paling aman dan sehat untuk dikonsumsi saat cuaca panas. Air mineral dapat membantu menghidrasi tubuh dan menjaga suhu tubuh tetap stabil. Selain itu, air mineral juga dapat membantu mengeluarkan racun dari tubuh dan mencegah dehidrasi.

Sunday, April 23, 2023

Lima Tempat yang Wajib Dikunjungi di Desa Karangrandu Jepara Jawa Tengah

Cak Uplek.

Dari namanya saja, kita bisa mengaitkan bahwa dulunya desa ini terdapat banyak karang dan banyak pohon randu sehingga dinamai desa Karangrandu.

Berdasar letak geografis, desa Karangrandu berada di sebelah selatan Ibu kota Kabupaten Jepara. Desa Karangrandu merupakan salah satu desa di Kecamatan Pecangaan Kabupaten Jepara, dengan jarak tempuh ke Ibu kota Kecamatan 3 KM, dan ke Ibu Kota Kabupaten 16 KM, dan dapat ditempuh dengan kendaraan ± 35 menit. Desa ini berbatasan dengan desa Kaliombo di sebelah barat, di sebelah utara berbatasan dengan desa Pecangaan Kulon, di sebelah selatan dengan desa Gerdu, dan di sebelah timur dengan desa Pecangaan Wetan. Luas wilayah daratan Desa Karangrandu adalah 72 Km². Luas lahan yang ada terbagi dalam beberapa peruntukan, dapat dikelompokan seperti untuk fasilitas umum, pemukiman, pertanian, kegiatan ekonomi dan lain-lain.

Saturday, April 22, 2023

Sholat Idul Fitri di Masjid Roudlotul Mushollin Karangrandu

Jamaah kembali ke rumah masing-masing

Pagi hari yang cerah dan penuh semangat (22/4), suasana di sekitar Masjid Roudlotul Mushollin Karangrandu sudah tampak ramai dan sesak. Tidak heran, hari ini merupakan hari yang paling dinanti oleh seluruh umat Islam, khususnya warga Karangrandu, yaitu Hari Raya Idul Fitri. Saya pun turut merasakan semangat itu ketika melihat jamaah yang memadati jalanan dan masjid, meskipun saya sendiri pada akhirnya memilih untuk shalat di luar masjid. Hehe


Saat tiba di Masjid Roudlotul Mushollin Karangrandu, saya melihat jamaah telah memadati seluruh ruangan di dalam masjid. Bahkan, sebagian besar jamaah harus berdiri di jalanan karena tidak cukup tempat duduk di dalam masjid. Namun, hal itu tidak mengurangi semangat para jamaah untuk melaksanakan sholat Idul Fitri.

Friday, April 21, 2023

Tuhan Dalam Wujud Musholla

Ali Ahsan Al Haris/2023

Saya kurang paham kapan Musholla ini berdiri. Mungkin 15 tahun sebelum saya lahir bahkan lebih. Selama 29 tahun lebih, Musholla ini mengalami beberapa kali pemugaran. Mulai dari tempat imam, teritisan, tempat wudhu dan penambahan sanyo otomatis menggantikan timba air manual.

Dalam kurun waktu selama itu, saya menjadi bagian sejarah siapa saja jamaah yang aktif menghidupkan Musholla. Beberapa penggiat ada yang sudah meninggal, fisiknya loyo karena kemakan usia dan beberapa orang yang saya temui memilih melaksanakan sholat di rumah dengan pelbagai alasannya.